HIDUP ITU BERPUTAR



Kadang banyak uang, kadang harus ngutang.

Kadang makan kenyang, kadang kelaparan.

Kadang sibuk gila - gilaan, kadang tdk ada kerjaan.

Kadang tertawa girang, kadang nangis jejeritan.

Ada saatnya di bawah dan ada saat di atas.

Tuhan juga menciptakan segala sesuatu berpasangan.
Ada laki-laki ada perempuan, ada siang ada malam, ada
dingin ada panas.

Begitu pula ada kesusahan pasti ada kemudahan.
Semuanya berputar saling bergantian.

Dengan mengambil pelajaran dari itu, ingatlah bahwa
setelah lapar akan dan masa kenyang, setelah haus
akan ada rasa segar. Setelah terjaga akan ada masa
tidur, setelah sakit akan ada masa sehat. Tidak tahu
akan menjadi tahu, kesesatan akan diberi petunjuk,
penderitaan akan berakhir dan kesedihan pasti akan
lenyap. Namun semua harus dilakukan secara aktif. Kita tidak akan mampu menghilangkan rasa lapar apabila kita tidak berusaha untuk mencari makan, tidak akan mampu menghilangkan rasa haus apabila tidak berusaha untuk mencari minum.

Bersama ketakutan akan ada keamanan,
Bersama kegalauan akan ada ketenangan.

Orang yang membuat dinding di sekitar pikirannya
tidak akan melihat keindahan yang ada diluar.

Janganlah anda membatasi kemampuan daya tahan,
karena mustahil setiap keadaan berlangsung terus
menerus. Selama kita masih mau berusaha.

Tetap Bersyukur

sc: internet


Artikel Lainnya

 
Return to top of page Copyright © 2012 | Oh Status Converted into Blogger Template by Adit'Faizah