Mutiara Kata Cinta Teromantis



Cinta, kasih sayang, sesuatu yang dianggap indah kebanyakan orang. Setiap orang memiliki arti kata 'cinta' masing - masing. Dan dalam mengungkapkan perasaan cinta, setiap orang memiliki kalimat masing-masing yang dianggapnya indah.
Sumber Gambar : wworldstyle.com
Berikut ini beberapa kalimat - kalimat indah mengenai cinta yang dikutip dari laman lintastasik.blogspot.com :

- Mungkin inilah ketidaksempurnaan kita, yang membuat kita saling menyempurnakan satu sama lain. -Emma

- Kamu dapat melihat bahwa aku tidak pernah berhenti mencintaimu, walaupun aku tidak bisa melihatmu. -The End Of The Affair

 - Aku mungkin tidak cerdas, tetapi aku tahu apa itu cinta. -Forrest Gump

- Aku mencintaimu. Kamu adalah satu-satunya alasanku untuk tetap hidup. -The Twilight Saga: New Moon 

- Ketika kamu mencintai seseorang, dan kamu mencintai mereka sepenuh hati, maka perasaan itu tidak akan pernah hilang. -Forget Paris

- Ketika cinta terasa seperti sihir, kamu menyebutnya takdir. Saat takdir berubah menjadi sebuah humor, kamu menyebutnya kejutan yang menyenangkan. -Serendipity

- Yang lain boleh pergi, tapi aku akan tetap di sini memberikan kekuatanku untukmu. -Heart 2 heart

- Terkadang kita gak butuh alasan buat jatuh cinta. -Satu jam saja

- Laki-laki berharga karena keberaniannya. -Kelambu Cinta Pertama

- Kamu mungkin heran kenapa ada rasa peduli pada orang yg tidak saling kenal. Kadang pada orang yg sama sekali tidak kita kenal, kita merasakan keterikatan dan keakraban. Menurut ibu, itulah kekuatan cinta. Cinta itu menular pada siapapun, baik yg kita kenal maupun tidak kita kenal. -Ruang 

- Dalam urusan cinta, tidak ada demokrasi. Siapa yg tergetar hatinya, silahkan maju duluan. -Elegi Buat Nana

- Mungkin kita ditakdirkan utk bersama-sama, tapi kita tidak ditakdirkan untuk bersatu. -Love Story

- Begitu banyak cinta, tapi begitu terbatasnya waktu. -Ungu Violet

- Kuberikan mataku agar kau bisa melihat bagaimana cinta menjaga kita -Heart 2 heart 
[Read More...]


Tips Mengatasi Hal Masalah Karena Cinta



Punya kekasih bisa menambah warna, memberi dukungan dan semangat dalam hidup Anda. Hubungan asmara yang sehat juga bisa memotivasi Anda untuk berani mengambil tantangan, memberi rasa nyaman ketika ada masalah dan kepercayaan diri di setiap lini kehidupan.

Tapi keadaan akan berbeda jika Anda terlalu mementingkan hubungan asmara. Ketika terlalu dibutakan cinta, beberapa aspek kehidupan bisa terabaikan. Ini dia empat hal dalam hidup yang bisa rusak karena cinta, dikutip dari laman agoebanget.blogspot.com.

Selera Berbusana
Ada beberapa tipe pria yang tidak suka jika kekasihnya mengenakan pakaian yang terlalu 'aneh'. Misalnya, mereka melarang kekasihnya memakai rok terlalu pendek, mengritik saat wanita mengenakan celana jodhpur atau anting-anting besar berbulu yang sedang tren atau terang-terangan mengatakan tidak suka melihat sang kekasih berpakaian ala bohemian.

Tak jarang demi terlihat menarik atau karena takut dianggap aneh oleh kekasih, wanita lebih memilih berpakaian 'aman' dan enggan bereksplorasi gaya. Padahal, fashion merupakan salah satu aspek bagi sebagian wanita untuk mengekspresikan dirinya. Tapi demi menyenangkan hati kekasih, mereka rela menanggalkan gaya busananya.


Pertemanan
Seringkali pertemanan bisa renggang karena Anda terlalu sayang dan peduli pada kekasih. Kerap absen setiap teman mengajak kumpul, sering membatalkan janji karena tiba-tiba kekasih mengajak pergi atau jarang menelepon maupun SMS teman karena Anda terlalu sibuk dengan kehidupan percintaan bisa membuat diri Anda terisolasi dari 'dunia luar'. Akibatnya, teman pun segan untuk mengajak Anda bertemu dan berkumpul.

Sebaiknya, jalinan cinta juga diseimbangkan dengan jalinan pertemanan. Ingat, dunia bukan hanya milik Anda dan pasangan. Sebesar apapun rasa sayang terhadap kekasih, hubungan dengan teman juga perlu selalu dibina. Siapa yang akan Anda datangi ketika bertengkar atau berselisih paham dengan kekasih?

Karir
Bukan tidak mungkin karena terlalu memikirkan hubungan asmara, pekerjaan jadi terbengkalai. Tak jarang karyawan yang sulit konsentrasi kerja karena pikirannya hanya dipenuhi bayangan sang kekasih, atau performa kerja menurun akibat bertengkar dengan kekasih. Terlalu asyik berpacaran juga bisa menurunkan motivasi untuk mencari pekerjaan.

Dalam menjalin hubungan, sebaiknya jaga agar Anda tak terlalu larut dan terlena dengan indahnya asmara. Sisihkan juga pikiran untuk diri sendiri dan perkembangan karir Anda, karena itu tidak kalah penting dari percintaan.

Kedekatan dengan Keluarga
Hubungan Anda dan keluarga bisa renggang jika Anda terlalu protektif terhadap hubungan asmara sehingga menolak mendengarkan saran serta pendapat keluarga, terutama orangtua. Sebagian besar waktu dihabiskan untuk bersama pacar, sehingga waktu untuk kumpul keluarga lebih sedikit. Anda pun jadi lebih sensitif jika ada keluarga yang berkomentar kurang enak tentang sifat atau penampilan kekasih.

Sebelum Anda serius melangkah ke jenjang pernikahan, sebaiknya utamakan waktu untuk keluarga. Sedekat apapun hubungan Anda dengan kekasih, ingatlah bahwa kedekatan keluarga yang lebih penting. Jangan sampai jalinan asmara menjauhkan Anda dari keluarga.


Sekian, semoga bermanfaat ^_^
[Read More...]


Move on dari Mantan Kekasih?? Baca Tipsnya



Mungkin sangat sulit bagi anda untuk 'Move on' setelah disakiti. Bisa jadi anda merasa takut atau trauma untuk jatuh cinta lagi. Yang lebih parah lagi, anda akan menganggap semua orang berwatak sama seperti mantan anda. Padahal itu salah, setiap orang memiliki watak dan kepribadiannya masing-masing.
Gambar : .wordpress.com 

Langsung saja, berikut ini ada tips untuk 'move on' dari mantan kekasih anda.

Renungkan Hubungan yang Lalu
Sangat penting untuk memikirkan kembali hubungan anda yang telah kandas meskipun menyakitkan. Kegagalan dalam menjalin hubungan, akan memberi anda banyak pelajaran. Jadikan kegagalan itu sebagai pelajaran untuk menjalin hubungan yang lebih baik lagi nantinya.

Beranjak dari Masa Lalu
Waktunya untuk 'move on'. Ketika sebuah hubungan kandas, banyak diantara kita yang susah 'move on' dari kegagalan itu. Jangan takut menjalin hubungan baru. Belum tentu hubungan baru anda akan gagal juga.

Sayangi Diri Anda
Salah satu cara sukses untuk 'move on' setelah tersakiti adalah dengan menyayangi diri anda sendiri. Penuhi kebutuhan rohani anda, lakukanlah hal-hal yang bisa membuat anda bahagia atausibukkan diri anda untuk mencapai cita-cita anda.

Nikmati Kesendirian
Penting bagi anda untuk belajar menikmati kesendirian. Perginya sang kekasih dari hidup anda, membuat anda memiliki waktu lebih banyak untuk pergi bersama teman atau keluarga anda. Anda juga memiliki kebebasan untuk melakukan hal-hal yang anda sukai, kebebasan bersahabat, dan bebas untuk membahagiakan diri.

Jalani Kehidupan Seperti Biasa 
'Move on' dari gagalnya sebuah hubungan memang tidak mudah dan memerlukan waktu. Ketika anda sudah berhasil 'move on' sebaiknya anda tidak perlu terburu untuk menjalin sebuah hubungan baru. Nikmati kebersamaan bersama kawan-kawan anda, bertemu orang-orang baru, dan mencari teman baru.

Sadari Bahwa Menjalin Hubungan itu Beresiko
Penting bagi anda untuk menyadari bahwa jatuh cinta itu beresiko. Tapi jangan jadikan resiko itu sebagai penghalang untuk menjalin hubungan baru. Jadikanlah resiko itu sebagai tembok kewaspadaan anda dalam menjalin hubungan hingga anda menemukan cinta sejati anda.

Jalin Hubungan Baru
Puncak dari 'move on' adalah menjalin sebuah hubungan baru. Pastikan bahwa anda telah melupakan 'mantan anda'agar hubungan baru anda dapat berjalan lebih baik. Jangan samakan kekaskih baru dengan mantan kekasih anda. Mereka berbeda. Cara membahagiakannya juga berbeda.
[Read More...]


Pikiran Yang Membelenggu



Hampir seluruh persoalan hidup bermula dari ketidakmauan kita menerima hidup ini apa adanya.
Kita tak mampu berkompromi pada kenyataan.
Kita tak sudi melepaskan kacamata paradigma dan melihat realitas secara sederhana. Kita lebih suka bermain-main dengan persepsi.
Kita lebih senang berlindung membenarkan pikiran diri sendiri. Padahal itu adalah bentuk lain dari belenggu sehari-hari.
Mari, sejenak kita pejamkan mata. Menemukan kesejukan pikiran. Menggali ketentraman perasaan. Menyentuh jiwa yang tenang. Menekuri setiap tarikan nafas. Menyadari keberadaan kita di bumi ini.
Meneguhkan kembali ikrar kita pada semesta yang agung; ikrar untuk mencurahkan yang terbaik bagi hidup ini, dan membiarkan tangan-tanganNya menuntun setiap gerak kita sehari-hari.
========
Orang-orang yang paling berbahagia tidak selalu memiliki hal-hal terbaik, mereka hanya berusaha menjadikan yang terbaik dari setiap hal yang hadir dalam hidupnya.
Jika kehidupan membuat diri menangis, ingat ada ribuan kenangan indah yang membuat kita tersenyum.
Jika kamu ingin mengubah hidupmu, maka kamu harus memutuskan untuk segera melakukannya, bukan menunggu.
Ketika kehidupan tidak kamu jalani dengan penuh kesungguhan, maka kamu akan menjalaninya dengan penuh kelemahan.
[Read More...]


Sebentang Jaring Kepercayaan



Bila anda tak percaya pada seseorang, maka kebaikan apa pun yang dilakukan tetap mengundang keraguan dalam diri anda.
Tanpa disadari anda mendapati selalu saja ada kesalahan dalam tindakannya. Ketidakpercayaan menyanyat lebih tajam daripada kritik pedas.

Sebaliknya, bila anda percaya pada seseorang, semua kekeliruan yang dilakukannya adalah titik tolak untuk melakukan perbaikan.
Tanpa disadari anda terdorong untuk membenahi dan mengisi kekurangan yang ada. Kepercayaan adalah jaringan penyelamat bagi setiap peloncat yang gagal.

Keberhasilan bukan hanya karena kerja keras anda sendiri, pasti ada sebentang jaringan kepercayaan yang dihamparkan oleh para pembimbing anda.

Sedangkan kegagalan seringkali diakibatkan gagalnya meraih kepercayaan orang lain.Uniknya, anda hanya akan meraih kepercayaan manakala anda mau mempercayain orang lain pula.
Tali yang kuat terpilih dalam simpul yang kuat. Saling mempercayai adalah simpul yang jauh lebih kuat.


======Kata Motivasi========
Ketika dalam sebuh perjuangann terdapat tantangan yang besar, berarti keberhasilan yang menanti juga lebh besar.

Hidup tanpa memiliki sesuatu yang pantas untuk diperjuangkan, adalah hidup yang tidak menarik untuk diceritakan.

Hidupmu akan terasa hambar, ketika kamu tidak menemukan sesuatu yang penting untuk anda perjuangkan.

Perjuangan itu bukan proses penderitaan menuju tujuan, tapi proses memantaskan diri untuk meraih tujuan.

Pemenang yang berhenti setelah menang, sebenarnya kalah. Orang kalah yang terus berjuang setelah kalah, sebenarnya pemenang sejatinya.

Menjadi seorang pejuang sangat mudah, Anda tinggal menetapkan sebuah impian, kemudian berusaha mencapainya.

Kekurangan bukanlah kelemahan dalam sebuah perjuangan. Tapi tanda untuk fokus mempertajam kelebihan yang anda miliki.

=======Kata Bijak============
Janganlah menunggu bahagia baru bersyukur. Tapi bersyukurlah, maka kamu akan menumukan dan merasakan sebuah kebahagiaan yang sebenarnya..

Beranikan diri untuk BERJUANG. Hari ini berani untuk MENANG .. Harapan bukanlah impian, tetapi sebuah jalan untuk membuat sebuah mimpi menjadi kenyataan ..

Ingatlah segala jerih payah pasti ada IMBALANnya .. Mulailah proses kesuksesan Anda dengan menanyakan apa yg Anda inginkan, dan menginginkan apa yg Anda tanyakan ..

Untuk mewujudkan mimpi, jangan dulu membayangkan kesuksesan besar yang mungkin diraih. Tapi jauh lebih penting menyusun rencana tuk membuat Sukses-sukses yang kecil terlebih dahulu ..

=============
motivasi by iphincow
[Read More...]


Artikel Lainnya

 
Return to top of page Copyright © 2012 | Oh Status Converted into Blogger Template by Adit'Faizah